Sebanyak 35 anak yatim piatu dan kaum dhuafa di Desa Tunjung menerima santunan dari lembaga swasta tersebut. Pemberian santunan anak yatim ini merupakan program Pondok Pesantren Barokatul Qodiri dimana kegiatan tersebut dilaksanakan setiap tahun.
Sabtu, 22 September 2018, Yayasan Pondok Pesantren Barokatul Qodiri yang berada di Dusun Rowotambing, Desa Tunjung, Kecamatan Randuagung, Kabupaten Lumajang menggelar acara santunan bagi anak yatim dan kaum dhuafa.
Sebanyak 35 anak yatim piatu dan kaum dhuafa di Desa Tunjung menerima santunan dari lembaga swasta tersebut.
Pemberian santunan anak yatim ini merupakan program Pondok Pesantren Barokatul Qodiri dimana kegiatan tersebut dilaksanakan setiap tahun.
Agenda tahunan ini di awali sejak tahun 2015, yang hingga saat ini antusias masyarakat terhadap kegiatan amal ini terus meningkat.
Terbukti dengan semakin bertambahnya para donatur dan penyumbang di setiap tahunnya. Bantuan yang di dapat dari pihak penyelenggara tidak hanya berasal dari masyarakat setempat saja melainkan juga dari luar daerah desa Tunjung seperti dari luar desa bahkan dari luar daerah Kecamatan Randuagung.
Yang ikut partisipasi kegiatan ini di antaranya, bantuan 70 ekor ayam jago, satu kuintal beras dari masyarakat Rowotambing, kue 500 kotak dari ibu Elok Saikotul Hikmah dari Sumber Baru jember, 500 tusuk sampul dari bapak Sabar Subur asal Randuagung, 60 sofenir dan uang 1 juta Dari pengusaha properti saudara Yoya Ayu asal Surabaya.
Acara ini di hadiri oleh tokoh masyarakat, wali murid, Kepala Desa Setempat, Camat Randuagung, kemendag, polsek Randuagung juga dari pihak Koramil.
Ketua panitia, ”Jumlah anak yatim dan dhuafa yang hadir sejumlah 35, setiap anak yatim menerima Rp.570,000 ribu rupiah. Sementara Dana yang terkumpul di kegiatan kali ini sebesar Rp.12.600.000 dan kotak spontanitas Rp.8.335000", ujar Hamid Eko Effendi.
“Mudah-mudahan pada tahun-tahun berikutnya kegiatan ini bisa lebih meriah dan ada perhatian dari pemerintah terkait. Suatu kebahagiaan bagi lembaga ini bisa melaksanakan dengan sesuai harapan bersama, dan kami ucapkan banyak terimah kasih pada masyarakat yang notabennya atau sosial kepeduliannya terhadap anak yatim sangat di utamankan, Beliau Menambahkan.
Sekali lagi Terima kasih kami sampaikan kepada seluruh donatur yang telah turut serta mensukseskan acara santunan anak yatim dan dhuafa kali ini, programini akan kami laksanakan rutin setiap bulan insyaallah…semoga amal jariyah bapak/ibu mendapatkan balasan yang berlipat ganda aamiin.
Indahnya berbagi adalah salah satu ajaran Agama Islam yang mengajarkan kepada para pemeluknya, untuk saling membantu antar sesama, lebih dari itu pikiran dan naluri manusia sebagai makhluk sosial selalu menuntut kita untuk bersikap peduli terhadap segala penderitaan, kekurangan dan keterbatasan yang dirasakan sesama.
COMMENTS